Pemilik yang Tidak Dikenali

Pemilik yang Tidak Dikenali

Yohanes 1:10-13

Dalam bagian ini, Rasul Yohanes dengan tegas menyatakan bahwa Yesus adalah Pemilik dunia ini. Segala sesuatu yang ada dalam semesta ini diciptakan oleh Yesus. Sebagai Pencipta, Ia telah hadir di tengah-tengah ciptaan-Nya. Namun, mereka sama sekali tidak mengenali Penciptanya dan bahkan menolak-Nya (10-11). Di sini kita melihat adanya unsur kesengajaan untuk tidak mau mengakui status dan identitas Yesus.

Pengalaman Rasul Yohanes yang pernah hidup bersama Yesus selama tiga setengah tahun membawanya pada kesimpulan bahwa manusia saat itu masih berada dalam keraguan tentang identitas Yesus sebagai Mesias. Sekalipun banyak mukjizat yang dilakukan oleh Yesus, namun semuanya itu tidak membuka mata orang-orang Yahudi melihat Yesus sebagai Anak Allah yang dinubuatkan dalam Perjanjian Lama.

Pengingkaran terhadap keberadaan Yesus sebagai Juru Selamat, dan menyangsikan kuasa-Nya secara terus-menerus menjadi bukti bahwa sesungguhnya Yesus telah menjadi batu sandungan, pertentangan, dan perdebatan yang sudah berlangsung ratusan tahun. Bahkan pada abad ini pun masih ada manusia yang secara terang-terangan menyatakan bahwa Yesus bukanlah Tuhan, melainkan manusia sejati yang hidupnya tidak melakukan dosa.

Sebagai catatan strategis, setiap orang yang mengakui dan memercayai identitas ketuhanan Yesus akan dianugerahi kuasa untuk menjadi bagian dalam keluarga dan Kerajaan Allah. Di sini, kuasa Allah yang menyertai setiap anak Tuhan merupakan label khusus yang membentuk identitas baru sebagai anak-anak Allah. Identitas itu memperlihatkan bahwa mereka tidak lagi berasal dari dunia, melainkan dari Allah. Sebab mereka telah dilahirkan kembali oleh Allah. Dengan demikian, Roh Allah bersemayan dalam diri mereka.

Karena itu, jangan keraskan hati. Marilah kita membuka pintu hati kepada Yesus agar Ia bertakhta dalam hidup kita sebagai Tuhan dan Raja. [MM]

Baca Gali Alkitab 8

Yohanes 1:1-9

Dalam sebuah cerita, yang menjadi pusat perhatian adalah tokoh utama. Peran seperti ini selalu diinginkan oleh setiap orang. Namun, ada kalanya kita harus menyadari bahwa orang yang bekerja di belakang layar pun sama pentingnya dengan peran sebagai tokoh utama. Sebab, masing-masing bekerja untuk menyukseskan sebuah cerita. Itulah yang dilakukan oleh Yohanes Pembaptis.

Apa saja yang Anda baca?
1. Siapakah Firman itu dan apa statusnya (1)?
2. Dari manakah Friman itu berasal (2)?
3. Apa peranan Firman dalam penciptaan (3)?
4. Apa kaitan Firman dengan manusia (4)?
5. Ada apa dengan Firman itu (5)?
6. Siapakah yang diutus Allah (6)?
7. Apa tugas utusan Allah di dunia (7-8)?
8. Siapakah terang yang sesungguhnya dan apa yang dilakukan oleh terang itu (9)?

Apa pesan yang Allah sampaikan kepada Anda?
1. Siapakah terang yang sejati?
2. Apa tujuan terang datang ke dunia?
3. Siapakah yang menjadi perantara terang itu?

Apa respons Anda?
1. Kecenderungan manusia adalah berbuat hal yang tidak baik. Itu menandakan bahwa hati manusia telah dikuasa oleh kegelapan. Hanya Yesus yang mampu menerangi hati manusia. Saat Yesus menyapa dalam hidup Anda, apa yang akan Anda lakukan untuk-Nya?

Pokok Doa:
Agar orang percaya mau membiarkan Terang Allah itu bertakhta dan menguasai hidupnya.

1 comment:

  1. Tadarise Pro 20mg Tablet is a sublingual form of Erectile Dysfunction relieving medication. High powered medicine allows sexually aroused couples to reach their level of satisfaction. Take this tablet prescribed by the doctor.

    ReplyDelete

Informations From: Omnipoten

Featured post

Melihat Melalui Mata yang Berbeda

Melihat Melalui Mata yang Berbeda Aku melihat melalui matamu. Dan ketika saya melakukannya, dunia semuanya biru, ungu dan hijau. Warnanya s...